PDIP Umumkan 6 Pasang Calon Kepala Daerah Tingkat Provinsi

Oleh: Panji Septo R
Kamis, 22 Agustus 2024 | 15:41 WIB
PDIP umumkan 6 pasang calon kepala daerah provinsi untuk mengikuti Pilkada 2024. (BeritaNasional/Oke Atmaja)
PDIP umumkan 6 pasang calon kepala daerah provinsi untuk mengikuti Pilkada 2024. (BeritaNasional/Oke Atmaja)

BeritaNasional.com -  Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengumumkan enam pasang calon kepala daerah provinsi untuk mengikuti Pilkada 2024. Menurutnya, keenam pasangan tersebut sudah diputuskan oleh Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri.

"Telah diputuskan oleh Ibu Megawati Soekarnoputri, dan diumumkan hari ini, calon-calon tersebut berasal dari 169 daerah; tingkat provinsi sebanyak 6, kabupaten 151, dan 12 kota," ujar Hasto di DPP PDIP, Kamis (22/8/2024).

Berikut nama-nama calon kepala daerah tingkat provinsi yang diusung PDIP:

- Jambi: Al Haris - Abdullah Sani

- Bangka Belitung: Hidayat Arsani - Heliana

- Kepulauan Riau: M. Rudi - H. Aunur Rafiq

- Bali: Wayan Koster - I Nyoman Giri Prasta

- Papua Tengah: Meki Nawipa - Deinas Gale

- Papua Selatan: Apolo Safanpo - Paskalis Imagawa

Meski demikian, Hasto mengatakan bahwa Megawati belum memutuskan sosok-sosok yang bakal berkontestasi di tiga provinsi, yaitu Jakarta, Jawa Tengah, dan Jawa Timur.

"Jakarta menunggu keputusan Ibu Mega. Demikian pula dengan Jawa Tengah dan Jawa Timur," katanya.sinpo

Editor: Imantoko Kurniadi
Komentar: