PDIP: Pramono Anung dan Rano Karno Elemen Kejutan untuk Pilgub Jakarta 2024

Oleh: Panji Septo R
Rabu, 28 Agustus 2024 | 11:49 WIB
Bakal Calon Gubernur Jakarta Pramono Anung. (BeritaNasional/Tangkapan Layar)
Bakal Calon Gubernur Jakarta Pramono Anung. (BeritaNasional/Tangkapan Layar)

BeritaNasional.com -  Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan pasangan Pramono Anung-Rano Karno merupakan elemen kejutan yang diberikan partai berlambang banteng moncong putih untuk Pilgub Jakarta 2024.

"Ya, inilah suatu elemen kejutan. Bagaimana juga Mas Pramono Anung, dengan pengalaman yang sangat luas sebagai seorang politisi dan negarawan," ujar Hasto di DPP PDIP, Rabu (28/8/2024).

Menurutnya, Pramono Anung memiliki pengalaman yang sangat lengkap di partai, sebagai anggota legislatif, pimpinan DPR RI, dan juga pernah menjabat sebagai menteri.

"Maka Mas Pram memberikan solusi terbaik bersama dengan Mas Rano Karno untuk Jakarta," tuturnya.

Ia percaya rakyat mendambakan pemimpin yang berpengalaman dan memiliki rekam jejak baik seperti Pramono Anung. Menurutnya, Pramono Anung adalah sosok yang mampu menyelesaikan masalah rakyat dan membangun masa depan Jakarta.

"Itulah Mas Pramono Anung. Kepiawaian Mas Pram dalam melakukan komunikasi politik, lobi-lobi politik, serta dukungan dari seluruh partai politik akan menjadi modal yang sangat baik, terutama dalam berkomunikasi dengan rakyat," kata dia.

Ia mengklaim bahwa dukungan masyarakat sangat luas dan memberikan semangat untuk mewujudkan Jakarta yang lebih berbudaya serta memiliki tata ruang yang ramah bagi kepentingan publik.

"Jakarta sebagai kota global yang ditata dengan asri dan penuh kegembiraan. Dengan penuh rasa syukur, seluruh jajaran PDI Perjuangan bersama dengan para relawan akan mengantarkan Mas Pramono Anung dan Mas Rano Karno," ucapnya.

Ia juga mengungkapkan pesan dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri kepada Pramono Anung dan Rano Karno yang mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta.

"Ya, Ibu Mega berpesan: Bismillah, merdeka, merdeka, merdeka, berjuang. Itu pesan Ibu Mega," tandasnya.sinpo

Editor: Imantoko Kurniadi
Komentar: