Joe Biden Nilai Netanyahu Tak Berbuat Banyak untuk Bebaskan Sandera Hamas

Oleh: Dyah Ratna Meta Novia
Selasa, 03 September 2024 | 23:00 WIB
Joe Biden nilai Netanyahu tak berbuat banyak demi sandera (Foto/DW)
Joe Biden nilai Netanyahu tak berbuat banyak demi sandera (Foto/DW)

BeritaNasional.com - Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu terus menerus menolak seruan untuk melaksanakan kesepakatan damai dengan Hamas guna mengembalikan puluhan tawanan Israel kepada keluarga mereka. Para pengunjuk rasa melakukan demo besar-besaran untuk memaksa Netanyahu melakukan kesepakatan damai dengan Hamas.

Namun sayangnya, Netanyahu malah menyampaikan pidato yang menyakitkan terhadap warga Israel di tengah-tengah protes aksi massa di Tel Aviv pada hari Senin malam. 

Dikutip dari Sputnik, Netanyahu menolak tekanan dari warga Israel untuk melakukan negosiasi damai dengan Hamas guna mengembalikan sandera dan mewujudkan gencatan senjata di Gaza.

“Saya tidak akan menyerah pada tekanan,” kata Netanyahu. Ia benar-benar tidak peduli dengan suara rakyat Israel.

Presiden AS Joe Biden mengatakan, ia menilai Netanyahu tidak berbuat banyak untuk melakukan negosiasi damai dengan Hamas dan menyelamatkan para sandera yang merupakan warga Israel.

“Netanyahu tidak berbuat banyak,” kata Biden.

Pertemuan Biden dengan para negosiator mengenai kesepakatan pembebasan sandera terjadi setelah kematian 6 sandera di Gaza pada Sabtu, termasuk seorang warga negara Amerika.

“Presiden Biden mengungkapkan rasa sedih mendalam dan amarah. Presiden Biden meminta pertanggungjawaban para pemimpin Hamas,” kata pernyataan Gedung Putih.

Biden sebelumnya diberi pengarahan oleh para negosiator tentang status proposal penghubung yang digariskan oleh Amerika Serikat, Qatar, dan Mesir.

Menjelang pertemuan, Biden mengatakan, para negosiator sangat dekat dengan proposal akhir yang akan disampaikan kepada Israel dan Hamas.

Gedung Putih mengatakan, pengarahan di Ruang Situasi telah dihadiri oleh Menteri Luar Negeri, Antony Blinken, Direktur CIA, William Burns, Penasihat Keamanan Nasional, Jake Sullivan, dan pejabat senior AS lainnya.

Dikutip dari VOA, AS bersama dengan sesama mediator Mesir dan Qatar sudah menghabiskan waktu berbulan-bulan untuk mendorong pertukaran sandera dengan gencatan senjata di Gaza. Namun Netanyahu sering menggagalkan upaya mereka.
 sinpo

Editor: Dyah Ratna Meta Novia
Komentar: