Jadwal Kampanye RK-Suswono: Ziarah ke Makam MH Thamrin dan Datangi Oplet Robet

Oleh: Lydia Fransisca
Rabu, 25 September 2024 | 08:00 WIB
Calon gubernur Jakarta Ridwan Kamil saat hadir di deklarasi kampanye damai. (BeritaNasional/Oke Atmaja).
Calon gubernur Jakarta Ridwan Kamil saat hadir di deklarasi kampanye damai. (BeritaNasional/Oke Atmaja).

BeritaNasional.com - Pasangan calon (paslon) Pilgub Jakarta 2024 nomor urut satu Ridwan Kamil-Suswono (Rido) bakal memulai kampanye di Jakarta Pusat.

Kegiatan pertama Rido dalam kampanye ini adalah berziarah ke makam MH Thamrin di TPU Karet Bivak.

Berdasarkan agenda yang diterima Beritanasional.com, RK-Suswono akan ziarah pada pukul 09.00 WIB.

Selanjutnya, agenda Rido kosong di siang dan sore hari. Kegiatan kampanye baru dilanjutkan pukul 18.30 WIB dengan agenda Oplet Robet (Ocehan Plesetan Rombongan Betawi) di Jakarta Timur.

Sebelumnya, RK sudah membeberkan bahwa dirinya akan berziarah ke TPU Karet Bivak.

"Besok kami akan memulai, kami berdua akan berziarah ke makam Mohammad Husni Thamrin," kata RK di Jakarta Pusat, Selasa (24/9/2024).

Adapun untuk alasan berziarah, RK menyebut bahwa MH Thamrin merupakan salah satu tokoh penting dalam sejarah Jakarta sehingga sudah wajar jikalau mereka pergi ke sana.

"Ya kan beliau adalah tokoh sejarah terpenting Jakarta, yang menyuarakan masyarakat kebetawian di zaman kolonial itu adalah MH Thamrin. Oleh karena itu kalau takdirnya ada akan memimpin tempat yang beliau perjuangkan," ucap RK.

"Sudah selayaknya kita memulai dan mengirimkan doa bahwa cita-cita beliau memerdekakan Indonesia, memajukan Jakarta mudah-mudahan di lima tahun ke depan kami bisa akselerasi melalui program-program yang sangat pro rakyat, sangat mengurusi masyarakat menengah bawah dengan inovasi-inovasi," tambahnya menandasi.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: