Kutuk Keras Serangan Israel ke Lebanon, Jokowi Desak PBB Bertindak Cepat

Oleh: Tim Redaksi
Rabu, 25 September 2024 | 18:12 WIB
Presiden Jokowi saat memberikan keterangan pers. (Foto/BPMI)
Presiden Jokowi saat memberikan keterangan pers. (Foto/BPMI)

BeritaNasional.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan bahwa dirinya  sangat mengutuk tegas serangan Israel ke Lebanon. Serangan tersebut mengakibatkan ratusan orang meninggal dunia.

Jokowi menyerukan agar Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) dan negara-negara dunia segera mengambil langkah cepat untuk mencegah jatuhnya lebih banyak korban.

“Indonesia mengutuk keras serangan Israel ke Lebanon, dan kita mengajak semua negara dan juga PBB untuk memberikan respon yang cepat agar tidak semakin banyak korban lagi yang terjadi atas serangan-serangan Israel,” ujar Presiden Jokowi di kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN), Rabu (25/9/2024).

Menurut Jokowi, pemerintah melalui Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) sedang melakukan langkah-langkah untuk mengevaluasi warga negara Indonesia (WNI) yang berada di Lebanon.

“Saya sudah telepon ke Bu Menlu, itu juga dalam proses,” ucap Jokowi.

Sebagaimana diketahui, Israel kembali menyerang target-target militan Hizbullah di Lebanon pada hari Selasa (24/9/2024). Korban tewas yang kebanyakan penduduk sipil akibat serangan udara sejak Senin meningkat menjadi 558 orang, dan 1.835 korban luka-luka.

Secara keseluruhan Israel menyerang 1.500 lokasi. Pejabat kesehatan Lebanon mengatakan ,50 anak tewas dalam serangan itu, bersama dengan sedikitnya 94 perempuan.

Militer Israel mengatakan, serangannya mengenai puluhan target Hizbullah, termasuk militan yang terlibat dalam peluncuran beberapa roket ke Israel utara.

Israel mengatakan, salah satu serangannya di pinggiran selatan Beirut menewaskan Ibrahim Muhammad Qubaisi. Ia merupakan komandan militer senior Hizbullah yang mengawasi sistem rudal Hizbullah.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: