Inilah Resep Masakan Rendang, Makanan Tradisional Khas Minangkabau yang Mendunia

Oleh: Tim Redaksi
Kamis, 03 Oktober 2024 | 15:10 WIB
Ilustrasi masakan rendang. (Foto/Freepik)
Ilustrasi masakan rendang. (Foto/Freepik)

BeritaNasional.com - Rendang adalah masakan tradisional Indonesia, khususnya berasal dari Minangkabau, Sumatera Barat. 

Rendang sering dipuji sebagai salah satu makanan terlezat di dunia. Pada 2011, rendang dinobatkan sebagai makanan terlezat di dunia oleh CNN. 

Rendang memiliki makna budaya yang dalam bagi masyarakat Minangkabau, sering disajikan dalam acara-acara penting seperti pernikahan dan perayaan lainnya.

Berikut adalah resep dan cara memasak rendang: 

500 g daging sapi, potong dadu

400 ml santan

2 lembar daun kunyit

3 batang serai, memarkan

5 siung bawang merah

3 siung bawang putih

3 butir kemiri

1 ruas jahe

1 ruas lengkuas

Garam dan cabai sesuai selera

Cara Membuat: 

Haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri, jahe, dan lengkuas.

⁠Tumis bumbu halus hingga harum, lalu masukkan daging sapi.

Tambahkan santan, daun kunyit, dan serai. 

⁠Masak hingga daging empuk dan bumbu meresap lalu Koreksi rasa dan sajikan dengan nasi putih.

(Novita Dwiyanti/Magang)sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: