Megawati Sebut Indonesia Tak Kenal Oposisi, PDIP Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Oleh: Panji Septo R
Selasa, 08 Oktober 2024 | 07:00 WIB
Megawati sebut Indonesia tak kenal oposisi (Beritanasional/Elvis)
Megawati sebut Indonesia tak kenal oposisi (Beritanasional/Elvis)

BeritaNasional.com - Bendahara Umum PDIP Olly Dondokambey memastikan PDIP bakal mendukung pemerintahan Presiden dan Wakil Presiden terpilih Prabowo Subianto serta Gibran Rakabuming Raka.

Menurutnya, hal tersebut sudah direstui Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri yang menyatakan Indonesia tidak mengenal sistem oposisi dan koalisi.

"Pada prinsipnya kerja sama itu sudah berjalan dan Ibu (Megawati) juga bilang kita tidak mengenal oposisi,” ujar Olly kepada wartawan dikutip Selasa, (8/10/2024).

Dengan demikian, Olly mengatakan, PDIP bakal bekerja sama untuk membantu Prabowo dalam menjalankan pemerintahan ke depan.

Olly juga mengatakan, PDIP bakal mendukung Prabowo lantaran Ketua DPP PDIP Puan Maharani sudah mengamankan kursinya di DPR.

"Yang jelas kan kerja sama sudah jalan. Karena apa, Mbak Puan sudah jadi ketua DPR. Segala program pemerintah kan Mbak Puan yang ketok,” tuturnya.

Ia mengatakan, hal tersebut bakal mempermulus pertemuan antara Megawati dan Prabowo. Menurutnya, pertemuan itu tinggal menunggu momen saja.

“Ya toh, artinya kan sudah jalan, tinggal seperti apa kelanjutannya, kita tunggu hasil pertemuan Ibu sama Pak Prabowo aja," kata dia.

Meski demikian, Olly mengaku tidak mengetahui apakah PDIP bakal mendapatkan jatah kursi di kabinet Prabowo.

"Kalau itu urusan kabinet kan bukan urusan saya itu. Itu urusan Pak Prabowo, apa dia meminta Ibu mengusulkan dan dia menyetujui ya urusan Pak Prabowo itu, hak preogratif presiden," tandasnya.sinpo

Editor: Dyah Ratna Meta Novia
Komentar: