Blusukan ke Pejaten Timur Ridwan Kamil Dikalungi Syal Persija
BeritaNasional.com - Ada peristiwa menarik saat Ridwan Kamil, Calon Gubernur Jakarta nomor urut 1 blusukan ke Pejaten Timur, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Senin (18/11/2024). Di sela-sela blusukan, ia dihampiri dan dikalungi syal oleh The Jakmania Pejaten Timur.
"Yang teristimewa di hari ini adalah saat blusukan saya dikasih syal oleh The Jakmania. Titipannya cuma satu, kalau nanti saya terpilih menjadi Gubernur Jakarta, tolong Persija bisa main di JIS atau GBK," ujarnya.
Mantan Gubernur Jawa Barat ini mengatakan, The Jakmania tak ingin lagi menjamu tim lawan di Jawa Barat, seperti di stadion Patriot Bekasi dan stadion Pakansari, Bogor. Padahal, basis masa Persija lebih banyak berada di Jakarta.
"Jadi tuan rumah tapi mainnya di Bogor, di Bekasi karena JIS-nya habis dipakai konser musik. Ke depan saya akan prioritaskan dan memperjuangkan lapangan sepak bola untuk Persija dulu baru buat yang lain. Ini sebagai bentuk keadilan buat Persija," paparnya.
Jika dipercaya menjadi pemimpin RK sapaan akrab Ridwan Kamil akan mengurus semua kebutuhan warga, mulai dari olah raga, ekonomi, keumatan, dan lain sebagainya. Ini sebagai bentuk tanggungjawabnya untuk melayani masyarakat.
Selain mendapatkan syal, RK juga tiba-tiba disambangi warga selepas melakukan konferensi pers bersama wartawan. Ia mempertanyakan tentang pembebasan lahan di seputaran kali Ciliwung.
"Pak, saya mau nanya tentang pembebasan kali Ciliwung karena sampai saat ini masih banyak warga yang belum mendapatkan uang pembebasan lahan. Di lokasi saya juga sudah mulai longsor pak. Tolong dibenahi ya pak," kata Sulaeman, selaku Ketua RW 09.
Politisi Partai Golkar ini mengaku akan membereskan permasalahan warga tersebut.
"Tugas pemimpin kan hanya satu pak, yaitu membereskan masalah warganya. Jadi saya akan datang lagi ke sini untuk menyelesaikan masalah yang ada apabila saya terpilih menjadi Gubernur Jakarta," ucapnya.
Tak hanya blusukan, saat di Pejaten Timur Ridwan Kamil juga mendapatkan doa dan dukungan dari Kana Sutrisna Sumadilaga. Ia adalah Doktor Ekonomi Islam dari UIN Jakarta yang juga aktif sebagai penceramah.
Kana mendoakan Ridwan Kamil bisa memenangkan kontestasi Pilkada Jakarta dalam satu putaran.
"Dulu saya itu mendukung paslon lain di Pilkada sebelumnya, saat ini saya bersama warga di Pejaten Timur dengan yakin mendukung Ridwan Kamil untuk bisa menang satu putaran. Saya tidak mengharapkan apa-apa kecuali Pak Ridwan Kamil bisa memimpin Jakarta. Semoga Jakarta makin berkah dengan kepemimpinan Ridwan Kamil," tukasnya.
5 bulan yang lalu
HUKUM | 2 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
POLITIK | 2 hari yang lalu
HUKUM | 2 hari yang lalu