OKI Sambut Putusan ICC Perintahkan Penangkapan Netanyahu

Oleh: Dyah Ratna Meta Novia
Jumat, 22 November 2024 | 23:35 WIB
IIC perintahkan penangkapan Netanyahu (Foto/X Netanyahu)
IIC perintahkan penangkapan Netanyahu (Foto/X Netanyahu)

BeritaNasional.com - Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) menyambut putusan Mahkamah Pidana Internasional (ICC) yang mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Benjamin Netanyahu dan Yoav Gallant atas kejahatan perang dan kejahatan terhadap kemanusiaan di Jalur Gaza, Palestina.

OKI mengatakan, tindakan tersebut merupakan langkah penting untuk mengakhiri impunitas selama puluhan tahun yang dinikmati oleh pejabat Israel. Selain itu juga memulihkan kepercayaan pada keadilan dan akuntabilitas internasional.

OKI menekankan, keputusan tersebut menunjukkan kemenangan bagi legitimasi internasional dan aturan hukum.

Untuk itu, OKI menyerukan masyarakat internasional, terutama negara anggota Statuta Roma untuk menghormati dan melaksanakan keputusan penting ini.

Selain itu, OKI juga mendesak Mahkamah Internasional (ICJ) untuk “mempercepat keputusannya atas tindakan genosida Israel terhadap rakyat Palestina.

Melihat krisis kemanusiaan yang masih terjadi, OKI meminta Dewan Keamanan PBB segera mengambil tindakandalam menegakkan resolusinya.

Dikutip dari Antara, OKI juga menuntut gencatan senjata yang komprehensif dan permanen untuk mengakhiri agresi militer dan genosida yang dilakukan oleh Israel terhadap warga Palestina. OKI juga menyerukan bantuan kemanusiaan tanpa hambatan untuk mencapai semua wilayah di Jalur Gaza.sinpo

Editor: Dyah Ratna Meta Novia
Komentar: