Meski Andika-Hendrar Kalah di Pilgub, Puan Yakin Jateng Masih Kandang Banteng
BeritaNasional.com - Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani menanggapi kekalahan Andika Perkasa dan Hendrar Prihadi di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Tengah. Meski kalah di pilgub, Puan merasa Jawa Tengah masih menjadi kandang banteng.
Sebab, PDIP masih menang di 19 kabupaten/kota dari 35 kabupaten/kota di Jawa Tengah. Apalagi, semuanya yang dimenangkan adalah kader sendiri.
"Alhamdulillah dari 35 kabupaten kota PDIP berhasil memenangkan dari hasil penghitungan suara sementara 19 kabupaten kota yang dimajukan itu kader. Jadi, silakan menilai apakah PDIP di Jateng masih bisa bertahan atau tidak," kata Puan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (3/12/2024).
Puan klaim PDIP sudah berupaya maksimal memenangkan Andika-Hendi di Pilgub Jawa Tengah. Sayang, masyarakat Jateng lebih memilih Ahmad Luthfi dan Taj Yasin.
"Ya, kami sudah mengevaluasi konsolidasikan. Kami sudah berusaha secara maksimal ya. Namun, rakyat Jawa Tengah sudah memilih gubernur dan wagubnya," kata ketua DPR RI ini.
Puan mengatakan partai akan berbenah dengan kekalahan di Pilgub Jawa Tengah ini.
"Evaluasi diteruskan, selalu diteruskan, dan dilakukan terus-menerus untuk memperbaiki ke dalam partai," katanya.
5 bulan yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
TEKNOLOGI | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
POLITIK | 16 jam yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu