KPK Panggil Yasonna Laoly ke Gedung Merah Putih Besok!
BeritaNasional.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengonfirmasi adanya pemanggilan terhadap mantan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menhumham) Yasonna Laoly.
Hal tersebut dibenarkan Juru Bicara KPK Tessa Mahardhika saat merespons kabar kader PDI Perjuangan tersebut bakal dipanggil ke Gedung Merah Putih besok, Jumat (13/12/2024).
"Benar ada jadwal pemanggilan besok (untuk Yasonna)," ujar Tessa dalam keterangan tertulis kepada wartawan pada Kamis (12/12/2024).
Dia juga merespons Yasonna yang dikabarkan diperiksa terkait perkara dugaan suap dalam proses pergantian antarwaktu (PAW) yang menjerat eks caleg PDIP Harun Masiku.
Meski kabar tersebut sudah beredar, Tessa belum bisa membeberkan perkara dan materi apa yang akan didalami dari anak buah Megawati Soekarnoputri itu.
"Namun, perkaranya belum bisa disampaikan," tuturnya.
6 bulan yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 8 jam yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 17 jam yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu