Bahlil Ungkap Perbincangan Ketum Parpol KIM Plus saat Bertemu Prabowo

Oleh: Bachtiarudin Alam
Sabtu, 28 Desember 2024 | 19:38 WIB
Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia. (BeritaNasional/Elvis).
Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia. (BeritaNasional/Elvis).

BeritaNasional.com - Para Ketua Umum dan Elite Partai Polisi (Parpol) Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus telah selesai melangsungkan pertemuan dengan Presiden Prabowo Subianto di kediamannya, Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Sabtu (28/12/2024).

Berdasarkan pengamatan Beritanasional.com, seluruh para Ketum dan Elite Parpol mulai meninggalkan kediaman Prabowo sekira pukul 19.07 WIB. Mereka pergi secara bergantian satu persatu langsung menaiki mobil.

Dari sekian ketum dan elite parpol yang dijumpai awak media tidak ada satupun memberikan keterangan. Mereka hanya mengatupkan tangan, sambil meninggalkan lokasi.

Sedangkan hanya, Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia yang sempat melontarkan keterangan singkat ketika ditanya soal isi pertemuan. Dia hanya menjawab, pertemuan kali ini sudah biasa dilakukan.

“Biasa lah, biasa (soal isi pertemuan),” kata Bahlil saat menjawab pertanyaan awak media.

Setelah itu, Bahlil pun beranjak segera pergi meninggalkan kediaman Prabowo. Karena semua rombongan hendak datang ke Acara Natal Nasional 2024 yang bakal dihadiri Presiden Prabowo.

“Mau ke Natal, mau ke Natal,” ujar Bahlil.

Adapun pertemuan itu turut diikuti oleh Elite Parpol KIM Plus, hal itu tampak dari beberapa Ketum Parpol yang hadir. Diantaranya; Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan (Zulhas); Ketum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin); 

Lalu, Presiden PKS Ahmad Syaikhu; Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY); Elite Partai NasDem sekaligus Ketua Fraksi NasDem DPR, Viktor Bungtilu Laiskodat.

Selanjutnya untuk elite Partai Gerindra yang terlihat ada Ketua Harian, Sufmi Dasco Ahmad dan Sekretaris Jenderal, Ahmad Muzani. Sedangkan Presiden Prabowo sendiri, hanya tampak meninggalkan kediaman menggunakan mobil dinasnya.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: