Kamis, 13 Maret 2025
JADWAL SALAT & IMSAKIAH
Imsak
00:00
Subuh
00:00
Zuhur
00:00
Ashar
00:00
Magrib
00:00
Isya
00:00

Pramono Bakal Kembalikan 705.000 Penerima KJP yang Dihapus Heru Budi

Oleh: Lydia Fransisca
Rabu, 12 Maret 2025 | 21:30 WIB
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung berswafoto (BeritaNasional/Lydia)
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung berswafoto (BeritaNasional/Lydia)

BeritaNasional.com -  Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung akan mengembalikan jumlah penerima bantuan sosial pendidikan KJP Plus untuk tahap II 2024. Kali ini, jumlah penerima KJP Plus yakni 705.000 penerima.

Pramono mengatakan, telah terjadi penurunan penerima KJP secara signifikan. Pasalnya, penerima awal KJP hanya tercatat 525.000 orang.

"Jadi pada prinsipnya akan dilakukan pembaruan data. Memang ada penurunan yang luar biasa dari sebelumnya, kemudian kita akan kembalikan ke angka kurang lebih 705.000 orang yang akan menerima. Kemarin itu 525.000, turun," kata Pramono kepada wartawan di Gedung DPRD DKI, Rabu (12/3/2025).

Sementara itu, dia juga akan mengembalikan penerima KJMU bagi para pelajar yang menempuh pendidikan di perguruan tinggi.

"Sekarang (KJP) akan kita naikkan kembali menjadi 705.000 siswa yang akan menerima KJP. KJMU-nya kurang lebih 15.000 berapa gitu," ucapnya.

Dia berharap, bantuan ini bisa cair dan dimanfaatkan warga Jakarta pada akhir Maret sebelum Lebaran 2025.

"Sudah diputuskan, mudah-mudahan pada akhir Maret ini sebelum Lebaran sudah bisa kita bagika," tegasnya..

Nantinya, juga akan dibuka posko KJP dan KJMU pada 44 kecamatan di Jakarta yang akan aktif beroperasi sejak bulan ini.

"Sudah diputuskan, semuanya 44 kecamatan akan mempunyai tempat aduan. Jadi efektif ini nanti Maret, sekarang datanya sudah dimiliki, tadi sudah dirapatkan, dan saya sudah putuskan 705.000 yang akan menerima," pungkasnya.

 sinpo

Editor: Sri Utami Setia Ningrum
Komentar: