Jumat, 14 Maret 2025
JADWAL SALAT & IMSAKIAH
Imsak
00:00
Subuh
00:00
Zuhur
00:00
Ashar
00:00
Magrib
00:00
Isya
00:00

Sempat Ada Larangan Beri Makan Kucing Liar di Jakut, Pramono: Itu Enggak Boleh Terjadi

Oleh: Lydia Fransisca
Kamis, 13 Maret 2025 | 22:00 WIB
Gubernur Jakarta Pramono Anung. (BeritaNasional/Oke Atmaja)
Gubernur Jakarta Pramono Anung. (BeritaNasional/Oke Atmaja)

BeritaNasional.com -  Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung kembali menyoroti soal larangan pemberian makan kepada kucing di Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Pramono mengatakan, hal tersebut diusahakan tidak akan terjadi lagi di hari mendatang. Dia bakal berusaha membuat kucing di Jakarta hidup dengan baik.

"Yang jelas begini, pokoknya kita akan mengatur bahwa kucing itu di Jakarta bisa dengan mudah hidup dengan baik," kata Pramono kepada wartawan di Balai Kota, Kamis (13/3/2025).

Pramono berujar, tak semua orang bisa menerima keberadaan kucing. Maka dari itu, dia bakal berupaya mensejahterakan para kucing liar yang ada.

"Tidak semua orang bisa menerima itu. Bahkan di beberapa tempat orang sangat alergi dengan kucing liar dan itu enggak boleh terjadi," ujar Pramono.

Adapun langkah yang ia lakukan adalah membatasi populasi kucing dengan melakukan sterilisasi.

"Maka kemudian populasinya juga harus dibatasi. Untuk itu, sterilisasi jantan kucing juga harus dilakukan dan kami sudah (steril) 1.000 (kucing). Mudah-mudahan tahun ini bisa 21.000 itu kami lakukan," tandasnya.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: