Usai Dilantik, Dirlantas Kombes Komarudin Fokus Atasi Kepadatan Kendaraan di Jakarta

BeritaNasional.com - Jabatan direktur lalu lintas (Dirlantas) Polda Metro Jaya resmi beralih dari Brigjen Pol Latif Usman ke Kombes Pol Komarudin.
Peralihan ini telah resmi setelah serah terima jabatan yang dipimpin Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto.
Usai dilantik, Komarudin mengaku sudah memiliki gambaran besar untuk fokus mengatasi kepadatan kendaraan di Jakarta dengan melihat dinamika di lapangan untuk disesuaikan kebijakan yang baru.
“Yang pasti tentunya berbicara di bidang lalu lintas, Jakarta dikenal dengan daerah yang sangat padat. Pertumbuhan kendaraannya cukup tinggi, tinggal kita coba programkan,” kata Komarudin kepada wartawan pada Selasa (15/4/2025).
Meski begitu, mantan Dirlantas Polda Jawa Timur itu bakal mengupayakan arus lalu lintas tetap berjalan lancar walaupun aktivitas masyarakat di Jakarta terlibat cukup padat.
“Yang bisa kita lakukan untuk aktivitas masyarakat bisa berjalan walaupun kegiatannya cukup padat,” tuturnya.
Lebih lanjut, Komarudin juga akan mempelajari analisis dampak lalu lintas (andalalin) dan rekayasa lalu lintas bersama Dinas Perhubungan Jakarta untuk mencari solusi atas kepadatan kendaraan.
“Sekiranya ada ruas-ruas jalan yang memang sudah tidak representatif dengan volume kendaraan yang begitu padat. Mungkin ada pengalihan dan lain sebagainya, nanti dengan dinas perhubungan tentunya,” tuturnya.
10 bulan yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
HUKUM | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 12 jam yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu