Selama Pekan Suci Paskah, Jemaat Katolik Terbantu Berkat Terowongan Silaturahmi Istiqlal-Katedral

Oleh: Bachtiarudin Alam
Jumat, 18 April 2025 | 19:40 WIB
Salah seorang jemaat yang melintasi Terowongan Silaturahmi Istiqlal-Katedral. (BeritaNasional/Bachtiarudin Alam)
Salah seorang jemaat yang melintasi Terowongan Silaturahmi Istiqlal-Katedral. (BeritaNasional/Bachtiarudin Alam)

BeritaNasional.com - Para jemaat Katolik yang hendak melangsungkan ibadah selama Pekan Suci Paskah bisa mengakses terowongan silaturahim yang menghubungkan Masjid Istiqlal dan Gereja Katedral.

Berdasarkan pantauan beritanasional.com pada Jumat (18/4/2025), terowongan yang diresmikan Presiden Prabowo Subianto pada Desember 2024 itu Ternyata sangat membantu bagi jemaat yang hendak menuju Gereja Katedral.

Sebab, jembatan penghubung ini sangat memudahkan akses bagi para jemaat yang memarkirkan kendaraan di Masjid Istiqlal. Mereka bisa dengan aman dan nyaman bisa mengakses halaman Gereja Katedral langsung.

Di lokasi, demi menjaga keamanan para jemaat ada beberapa anggota polisi yang ditempatkan untuk berjaga. Dengan demikian, kondisi di lokasi terasa aman karena banyak petugas yang berjaga.

Salah satu jemaat katolik yang merasakan manfaat adanya terowongan ini adalah Daryanto jemaat dari wilayah Gunung Sahari, Jakarta Pusat. Dia mengaku sangat terbantu atas hadirnya fasilitas penghubung dua rumah ibadah ini.

"Terowongan ini membantu banget ya. Jadi lebih mudah cari parkir," kata Daryanto saat ditemui.

Selain memudahkan akses dari parkiran, ia mengaku melintasi terowongan ini memberi pengalaman tersendiri. Ia bisa melihat diorama toleransi umat beragama sekaligus bisa mempererat toleransi.

"Bagus terowongannya juga kan jadi bisa lihat-lihat. Nggak bosen. Kental sekali ya perasaan toleransinya," ujarnya.

Sebelumnya, Gereja Katedral Jakarta siap menampung 4.600 jemaah yang akan melangsungkan ibadat Jumat Agung dalam rangkaian Pekan Suci Paskah yang berlangsung dalam tiga sesi dimulai dari siang hari ini pada Jumat (18/4/2025).

“Untuk kapasitas semaksimalnya kami juga mencoba untuk bisa menampung. Yaitu dengan tampungan yang bisa disediakan. Sekarang ini kita bisa menyediakan sekitar 4.600 kursi,” kata Humas Keuskupan Agung Jakarta dan Gereja Katedral Susi Suwadie kepada wartawan.

Susi pun mengucapkan terimakasih kepada pengelola Masjid Istiqlal yang turut mendukung kelancaran pelaksanaan ibadah umat kristiani. Dengan menyiapkan kantong parkir dan membuka akses terowongan silaturahmi.

“Teman-teman Masjid Istiqlal dengan rela mendukung kelancaran acara ini. Sehingga parkir yang ada di Istiqlal itu terhubung dengan gereja katedral melalui terowongan silaturahim. Jadi terowongan silaturahim ini dibuka dari Kamis hingga Sabtu nanti,” ujarnya.

 sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: