Cerita Pramono Deg-degan Minum Air Olahan PAM Jaya di IPA Mookervart: Ini Bekas Limbah

Oleh: Lydia Fransisca
Jumat, 09 Mei 2025 | 20:23 WIB
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung meninjau IPA Pam Jaya Jakarta Barat (BeritaNasional/Lydia)
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung meninjau IPA Pam Jaya Jakarta Barat (BeritaNasional/Lydia)

BeritaNasional.com -  Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung meninjau Instalasi Pengolahan Air (IPA) milik PAM Jaya di Sungai Mookervart, Jakarta Barat pada Jumat (9/5/2025).

Dalam kesempatan itu, Pramono mencoba air hasil olahan IPA Mookervart secara langsung. Mengingat, air di sana diklaim dapat langsung diminum tanpa difilter lagi.

Meski demikian, dia sempat khawatir sebelum menenggak air tersebut. Sebab, Pramono sempat melihat kondisi air di sana kotor.

"Tetapi akhirnya di ujungnya airnya memang benar-benar bisa diminum. Dan saya minumnya minum satu gelas penuh. Sebelum minum jujur saya agak ragu-ragu. Karena dilihatin terlebih dahulu," kata Pramono kepada wartawan.

Kekhawatirannya pun semakin tinggi ketika Direktur Utama PAM Jaya Arief Nasrudin menceritakan bagaimana air di Mookervart diolah menjadi air minun.

"Apalagi waktu melihat kan maaf-maaf Pak Dirut bercerita bahwa ini termasuk limbah, termasuk BAB dan sebagainya. Tetapi tadi setelah saya minum airnya memang benar-benar bersih," ucapnya

Dengan hasil tersebut Pramono mendorong PAM Jaya untuk memperbanyak IPA di Jakarta untuk menyalurkan air bersih siap minum ke semua wilayah di Ibu Kota.

"Untuk itu saya sudah meminta kepada Pak Dirut, Supaya sekarang ini cakupan air bersih kita di seluruh Jakarta kurang lebih 71% ini supaya ditingkatkan dengan cara-cara yang seperti ini," ungkapnya

"Di tempat masyarakat yang padat penduduk terutama di Jakarta Barat, dibandingkan dengan di utara dan selatan, Barat ini memang problem air bersih menjadi persoalan tersendiri," tukasnya.

 sinpo

Editor: Sri Utami Setia Ningrum
Komentar: