Chery Genapkan Serah Terima 1.000 Unit OMODA E5

Oleh: Imantoko Kurniadi
Minggu, 31 Maret 2024 | 19:00 WIB
Chery OMODA E5. (Foto/Indonesiaglobe.id)
Chery OMODA E5. (Foto/Indonesiaglobe.id)

Indonesiaglobe.id - PT Chery Sales Indonesia secara resmi telah melakukan serah terima Chery OMODA E5 kepada 1.000 konsumen di Indonesia, sesuai dengan jadwal serah terima unit selama bulan Maret. 

“Ketepatan waktu pengiriman unit kepada konsumen merupakan salah satu cara kami untuk menjaga kepercayaan, oleh karena itu kami sangat bersyukur dapat menggenapkan serah terima unit Chery OMODA E5 untuk 1.000 konsumen kami,” jelas Rifkie Setiawan, Head of Brand Department, PT Chery Sales Indonesia, dikutip dari keteranganya, Minggu (31/3/2024).

Sebagai perusahaan yang meletakkan kepuasaan konsumen pada prioritas tertinggi, Chery tidak hanya memfokuskan pada kualitas produk saja, namun juga pada kualitas keseluruhan layanan.

Saat melakukan pembelian, dilanjutkan dengan serah terima unit, hingga perawatan dan perbaikan akan melengkapi pengalaman berkendara bersama SUV listrik futuristis ini.

Sebagai catatan, Chery OMODA E5 bergerak dengan sumber tenaga berkelanjutan dari baterai berbahan LFP (Lithium Ferro Phosphate) yang telah menjalani pengujian WLTP (Worldwide harmonized Light Vehicles Test Procedure) dan NEDC (New European Driving Cycle). 

Chery OMODA E5 menawarkan jarak tempuh mencapai 430 KM dengan metode WLTP, sementara dengan metode NEDC mampu menjangkau 505 KM untuk satu kali pengisian penuh baterai. 

Dengan kapasitas baterai sebesar 61 kWh untuk konsumsi 15,5 kWh per 100 km, Chery OMODA E5 dapat mendukung mobilitas di dalam kota dan menjelajah luar kota.

Saat ini Chery OMODA E5 bisa dimiliki dengan harga spesial Rp488.800.000 (OTR Jakarta) termasuk PPN 1% yang berlaku hingga sebelum Idul Fitri 2024. sinpo

Editor: Imantoko Kurniadi
Komentar: