Begini Respons Puan saat Bukber dengan Ketua TKN Prabowo-Gibran

Oleh: Ahda Bayhaqi
Kamis, 04 April 2024 | 12:33 WIB
Momen Ketua DPR RI Puan Maharani saat konferensi pers usai rapat paripurna penutupan masa sidang. (Foto/Ahda Bayhaqi)
Momen Ketua DPR RI Puan Maharani saat konferensi pers usai rapat paripurna penutupan masa sidang. (Foto/Ahda Bayhaqi)

Indonesiaglobe.id - Ketua DPR RI, Puan Maharani, hadir dalam buka puasa bersama Ketua TKN Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani, beberapa waktu lalu. 

Puan mengatakan, kehadirannya itu merupakan bentuk silaturahmi di bulan Ramadhan.

"Ini kan Ramadhan, bulan untuk selalu bisa bersilaturahmi," kata Puan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (4/4/2024).

Ketua DPP PDIP itu mengatakan Rosan, merupakan sahabat. Pertemuan itu tidak ada hubungannya dengan politik.

"Jadi sebagai sahabat sebagai teman silahturahmi, itu tidak akan pernah salah dilakukan, apalagi bulan Ramadhan, kata Puan lebih lanjut.

Lebih lanjut, Puan mengaku bakal terus menjalin silaturahmi dengan tokoh bangsa lainnya. Termasuk peluang bertemu dengan Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto.

"Selalu akan dilakukan silahturahmi dengan siapapun," ujar putri dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri ini.

Dalam unggahan Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo, melalui Instagramnya Rosan tampak menggelar buka puasa bersama di kediamannya. 

Salah satu tokoh yang hadir adalah Puan Maharani. Foto itu diunggah Bamsoet pada Sabtu (30/3/2024).

Foto: Ketua DPR RI Puan Maharani konferensi pers usai rapat paripurna penutupan masa sidang.sinpo

Editor: Imantoko Kurniadi
Komentar: