Puluhan Petugas Disiagakan di Stasiun Gambir-Pasar Senen Amankan Puncak Arus Balik

Oleh: Mufit
Sabtu, 13 April 2024 | 19:30 WIB
Personel kepolisian dikerahkan untuk mengamankan arus balik Lebaran di Stasiun Gambir dan Pasar Senen. (BeritaNasional/Elvis Sendouw)
Personel kepolisian dikerahkan untuk mengamankan arus balik Lebaran di Stasiun Gambir dan Pasar Senen. (BeritaNasional/Elvis Sendouw)

BeritaNasional.com - Sebanyak 96 personel gabungan disiagakan di Stasiun Pasar Senen dan Gambir untuk mengamankan arus balik Lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah. 

"Di Stasiun Gambir dengan kekuatan 43 personel dan di Stasiun Pasar Senen dengan kekuatan 53 personel," kata Kapolrestro Jakpus, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro kepada wartawan dalam keterangannya, Sabtu (13/4/2024).

Lebih lanjut, Susatyo mengimbau kepada masyarakat yang melakukan arus balik melalui via Stasiun Gambir-Senen untuk hati-hati kepada orang yang tidak kenal.

"Hindari pemberian makanan dan minuman orang yang tidak dikenal selama di perjalanan," ujarnya.

"Waspadai pelaku hipnotis yang mengincar barang berharga bapak ibu, jangan sampai kena tipu dan rayuan orang yang belum dikenal," sambungnya.

Selain itu, Susatyo mengatakan pihaknya telah menyiapkan beberapa posko keamanan, termasuk posko kesehatan untuk mengantisipasi terjadinya tidak diinginkan.

Guna mengantisipasi keamanan, tambah Susatyo, pihaknya bekerja sama dengan tiga pilar untuk melayani penumpang kereta api kelelahan maupun kurang sehat.

Dia menyarankan apabila warga kelelahan agar beristirahat di Posko Kesehatan. Setelah itu, warga bisa melanjutkan perjalanan.

"Apabila ada permasalahan, segera hubungi call center 110 yang akan ditindaklanjuti. Polri tidak akan lelah melayani dan memberikan rasa aman serta nyaman kepada warga," tuturnya. sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: