Hebat, Polri Tangkap Kartel Narkoba Meksiko di Filipina
BeritaNasional.com - Divisi Hubungan Internasional (Divhubinter) Polri menangkap kartel narkoba Meksiko di Filipina. Kartel tersebut selama ini menjadi buronan Badan Narkotika Nasional (BNN).
Kadiv Hubungan Internasional Polri Irjen Pol Krishna Murti mengatakan penangkapan dilakukan atas kerja sama dengan BNN, Interpol, dan kepolisian Filipina. Adapun tim berhasil menangkap WN Australia.
"Alhamdulillah, kerja sama operasi penangkapan buronan narkoba anggota Kartel Sinaloka Meksiko," tulis Krishna Murti melalui Instagram pribadi @krishnamurti_bd91 yang dikutip pada Kamis (16/5/2024).
"Penangkapan berkat kerja sama antara Polri (Divhubinter), BNN, Interpol, Kepolisian Filipina berhasil menangkap WN Australia di Filipina," sambungnya.
Krishna mengatakan pelaku merupakan jaringan penyelundupan narkoba di wilayah Asia. Atas penangkapan ini, Kadiv Hubinter berterima kasih kepada seluruh pihak. Terkhusus kepolisian Filipina.
"Terima kasih kepada rekan-rekan polisi Filipina dan kami sampaikan kepada seluruh counterpart internasional atas kerja sama yang baik selama ini," tuturnya.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu