Setelah Mundur sebagai Kepala Otorita IKN, Zulhas Dengar Bambang Susantono Dapat Tugas Baru dari Jokowi

Oleh: Ahda Bayhaqi
Senin, 03 Juni 2024 | 17:46 WIB
Bambang Susantono. (Foto/Setkab).
Bambang Susantono. (Foto/Setkab).

BeritaNasional.com - Menteri Perdagangan RI Zulkifli Hasan mendengar kabar Bambang Susantono akan mendapatkan tugas baru. Setelah Bambang mundur sebagai kepala Otorita Ibu Kota Negara (IKN).

"Iya mungkin dapat tugas baru," kata Zulhas di kantor DPP PAN, Jakarta, Senin (3/6/2024).

Namun, Zulhas mengaku belum tahu apa tugas baru Bambang. Ketua umum PAN ini mengungkap, kabar pengunduran diri Bambang sesungguhnya sudah sejak lama.

"Jadi saya sudah tahu berita ini jadi bukan barang baru sebetulnya, apa anunya, mungkin soal-soal percepatan begitu yah tapi secara detik saya belum tahu, belum," katanya.

Zulhas pun optimis pembangunan IKN bisa terus berjalan meski ada pengunduran diri kepala Otorita. 

"Jalan lah, udah jalan kok udah jadi," katanya.

Sebelumnya, Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) Bambang Susantono dan Wakil Otorita IKN Dhony Rahajoe mengundurkan diri dari jabatannya. Pengumuman pengunduran diri itu disampaikan Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno dalam konferensi pers Istana, Jakarta, Senin (3/6/2024). Istana menerima surat pengunduran diri tersebut dari beberapa waktu yang lalu.

"Di beberapa waktu yang lalu, bapak presiden menerima surat pengunduran diri dari Pak Dhony Rahajoe, selaku wakil kepala otorita IKN," kata Pratikno.

"Kemudian, beberapa waktu berikutnya, pak presiden juga menerima surat permohonan pengunduran diri dari bapak Bambang Susantono sebagai kepala Otoritas IKN," imbuhnya.

Presiden Joko Widodo telah menerbitkan Keputusan Presiden terkait pemberhentian dengan hormat Bambang dan Dhony dari jabatannya sebagai kepala dan wakil kepala otorita IKN.

"Pada hari ini, telah terbit keputusan presiden tentang pemberhentian dengan hormat bapak Bambang Susantono sebagai kepala otorita IKN dan juga bapak Dhony Rahajoe sebagai wakil kepala otorita IKN, disertai ucapan terima kasih atas pengabdian beliau-beliau," jelas Pratikno.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: