Pengamat Sebut Ada Peluang RK-Kaesang Menang di Pilkada Jakarta 2024
BeritaNasional.com - Pengamat Poltik Universitas Padjajaran (Unpad) Kunto Adhi Wibowo, menilai presentasi kemenangan eks Capres Anies Baswedan di Jakarta sekitar 55 persen.
Hal itu dia ucapkan jika Anies melawan eks Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil dan Ketum PSI Kaesang Pangarep di Pilkada Jakarta 2024.
“Peluang untuk RK-Kaesang menang masih ada,” ujar Kunto kepada Beritanasional.com, Minggu (16/6/2024).
Menurut Kunto, semua kemungkinan bisa terjadi dalam Pilkada Jakarta 2024, termasuk mengalahkan Anies Baswedan sebagai petahana.
Kunto menilai Anies memiliki tantangan tersendiri sebagai orang yang sudah menguasai Jakarta, yakni mempertahankan elektabilitas.
“Yang lebih susah kan mempertahankan dalam waktu beberapa bulan ini,” tuturnya.
Sebelumnya, Kaesang mengaku siap dipasangkan dengan Anies Baswedan ataupun Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024.
"Kalau saya ditanya siap atau enggak ya harus siap," kata Kaesang kepada wartawan di Kantor DPP PSI, Jakarta Pusat, Kamis (13/6/2024).
Kaesang berujar, ia tak masalah jika harus berduet dengan kedua orang itu. Bahkan, ia mengaku tak perlu meminta izin dari sang ayah, Presiden Joko Widodo (Jokowi).
"Siap juga. Saya balik lagi namanya politik, kita ya nggak masalah kok dengan siapapun," ujar Kaesang.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu