PSI Masih Tunggu Situasi Politik untuk Usung Kaesang di Pilkada 2024

Oleh: Lydia Fransisca
Jumat, 12 Juli 2024 | 13:30 WIB
Kaesang Ketua PSI (Foto/Instagram/PSI)
Kaesang Ketua PSI (Foto/Instagram/PSI)

BeritaNasional.com - Wakil Ketua Umum DPP PSI Andy Budiman menegaskan, partainya masih melihat perkembangan situasi politik untuk menentukan apakah sang Ketua Umum Kaesang Pangarep maju dalam Pilkada 2024.

Selain dinamika politik yang terus berubah, lanjut Andy, PSI juga masih memantau aspirasi masyarakat terkait sosok siapa yang diinginkan publik untuk berkontestasi di Pilkada 2024.

"Kita justru masih melihat perkembangan ya karena pertama, kita akan melihat perkembangan dan situasi atau aspirasi dari masyarakat sendiri karena di politik itu kan yang paling penting kan bagaimana masyarakat menginginkan kandidat dan sebagainya," kata Andy kepada wartawan di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Pusat, Kamis (11/7/2024).

Meski demikian, PSI mengakui bahwa nama Kaesang kerap muncul di berbagai survei. Namun, PSI masih melakukan evaluasi untuk menentukan kandidat yang pantas di Pilkada 2024.

"Jadi kita masih dalam tahap evaluasi. Memang nama Mas Kaesang ini muncul di berbagai survei. Agak sangat merupakan suatu kehormatan juga buat kita misalnya di Lampung juga namanya muncul itu kuat, di Bali, di Jawa Tengah, di Jakarta," ujar Andy.

Oleh karena itu, mencuatnya nama Kaesang menjadi tanda bagi PSI bahwa rakyat membutuhkan tokoh muda untuk memimpin di daerah.

"Jadi ini kalau saya rasa ini salah satu cermin bahwa memang ada harapan, ada keinginan dari masyarakat untuk lahirnya satu tokoh muda untuk memimpin kota, memimpin provinsi untuk membereskan persoalan itu," tegas Andy.

"Jadi itu sebuah kehormatan adapun keputusan akhir terkait akan maju di mana itu nanti masih dalam tahap lembahasan," tambahnya.
 sinpo

Editor: Dyah Ratna Meta Novia
Komentar: