Partai Demokrat Masih Menggodok Calon untuk Pilkada Jakarta 2024

Oleh: Lydia Fransisca
Sabtu, 20 Juli 2024 | 12:00 WIB
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono. (Foto/Oke Atmaja)
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono. (Foto/Oke Atmaja)

BeritaNasional.com -  Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengaku bahwa partainya masih menggodok nama-nama yang cocok untuk diusung dalam Pilkada Jakarta 2024.

Selain itu, lanjut AHY, Partai Demokrat terus menjalin komunikasi dengan partai-partai lain untuk membangun koalisi.

"Saya dan Partai Demokrat masih terus melakukan perhitungan-perhitungan, simulasi-simulasi, dan berkomunikasi dengan berbagai pihak. Komunikasi politik antarpartai juga terus dilakukan," kata AHY kepada wartawan di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta Pusat, Jumat (19/7/2024).

AHY menambahkan bahwa ia juga berkomunikasi dengan partai di Koalisi Indonesia Maju (KIM). Menurutnya, KIM juga sedang berunding untuk menentukan tokoh yang layak maju di Pilkada Jakarta 2024.

"Sampai kemarin atau dua hari yang lalu, saya berkomunikasi dengan ketua-ketua partai politik KIM yang juga masih mencari bentuk terbaik," ujar AHY.

"Jadi, saya belum bisa berkomentar panjang tentang itu karena kami masih benar-benar menggodok dengan jernih dan tidak terburu-buru. Tetapi mudah-mudahan jika nanti sudah lebih jelas, saya akan sampaikan kepada teman-teman sekalian," tambahnya.

Diberitakan sebelumnya, Partai Demokrat melirik Penjabat (Pj) Gubernur DKI Heru Budi Hartono sebagai bakal calon gubernur Jakarta. Heru Budi dinilai sebagai sosok birokrat yang berprestasi.

"Beliau adalah birokrat sejati. Dulu pernah di Jakarta juga. Berprestasi, ditarik ke istana, dan saat ini menjabat sebagai Pj Gubernur Jakarta," kata Ketua Bakomstra Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra kepada wartawan pada Rabu (17/7/2024).

Menurut Demokrat, Heru Budi memiliki komunikasi yang baik dengan DPRD sehingga bisa membangun hubungan yang baik antara legislatif dan eksekutif.

"Ya, membuat stabil. Komunikasi juga bagus dengan DPRD. Komunikasi harus baik antara legislatif dan eksekutif agar pembangunan bisa berjalan dengan lancar," kata Herzaky.

"Jangan merasa menang sendiri atau hebat sendiri. Ini yang penting. Membangun Jakarta butuh kebersamaan, tidak hanya satu orang belaka," sambungnya.sinpo

Editor: Imantoko Kurniadi
Komentar: