PKB Sindir PBNU: Katanya Tidak Berpolitik, Kok Jadikan NU Alat Politik?

Oleh: Ahda Bayhaqi
Sabtu, 03 Agustus 2024 | 11:33 WIB
Waketum PKB Jazilul Fawaid. (BeritaNasional/Panji Septo).
Waketum PKB Jazilul Fawaid. (BeritaNasional/Panji Septo).

BeritaNasional.com - Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid menyindir Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) yang malah berpolitik dengan membentuk tim untuk mengurus masalah dengan PKB. Jazilul menyinggung sikap PBNU yang ingin menjauhkan diri dengan politik.

"PBNU itu ada istilahnya tidak berpolitik, kok sekarang berpolitik. Itulah yang dilihat alat politik," ujar Jazilul kepada wartawan dikutip Sabtu (3/8/2024).

Jazilul menuding saat ini NU dijadikan alat politik oleh dua petinggi PBNU.

"NU dijadikan alat politik hari ini oleh dua orang mungkin, orang per orang bukan NU secara nasional," ujar wakil ketua MPR ini.

"Yang jelas PBNU telah masuk jalur politik. Menggunakan institusi ini untuk kepentingan politik," tegasnya. 

Jazilul menilai, PBNU telah masuk ranah politik dengan ikut campur urusan DPR. Yaitu dengan mengkritik langkah DPR membentuk Pansus penyelenggaraan haji sebagai langkah pribadi.

"Makanya ini masuk ke ranah politik yang tidak seharusnya. Satu, parpol ikut campur, keputusan DPR dianggap urusan pribadi. Yang begitu-begitu namanya mempolitisir NU," ujar Jazilul.

"Makanya kita di jalur masing-masing aja lah. Ngomong di depan semua tidak akan berpolitik, hari ini? Itu kan namanya mencla mencle," pungkasnyasinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: