PSI Ajak PKB Berkolaborasi di Pilkada Jateng dan Jakarta, Cak Imin: Sedang Istikharah
BeritaNasional.com - Ketum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) angkat suara terkait harapan Ketum PSI Kaesang Pangarep yang mengajaknya berkolaborasi di Pilkada Jakarta dan Jawa Tengah 2024.
Menurutnya, saat ini PKB sedang melalui proses pematangan untuk mengusung jagoannya di kedua daerah tersebut.
Ia mengaku sedang melakukan istikharah (meminta petunjuk) guna menghadapi kontestasi politik di dua daerah itu.
"Bagaimana dengan Jakarta atau Jateng? Nanti menunggu istikharah," ujar Cak Imin di DPP PKB, Selasa (6/8/2024).
"Begitu juga PKB, pada dasarnya menginginkan kerja sama di mana pun dengan PSI, soal nanti jodoh kayak apa, itu ada prosesnya," imbuhnya.
Dalam kesempatan sebelumnya, Kaesang membeberkan beberapa lokasi kolaborasi antara PSI dan PKB. Di antaranya, Blora, Cilacap, dan Lamongan.
Selain itu, ia juga berharap PKB turut berkolaborasi di dua provinsi yang kerap diperhatikan kancah nasional seperti Jawa Tengah dan Jakarta.
"Saya berharap PSI bisa berkolaborasi lagi nanti di Jawa Tengah maupun di DKI," tuturnya.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
POLITIK | 23 jam yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu