Ribuan Personal Gabungan Amankan Sidang Paripurna di DPR, Imbau Aksi Berjalan Damai

Oleh: Mufit
Kamis, 22 Agustus 2024 | 09:35 WIB
Ilustrasi sidang Paripurna di DPR. (BeritaNasional/Elvis)
Ilustrasi sidang Paripurna di DPR. (BeritaNasional/Elvis)

BeritaNasional.com -  Polisi mengerahkan 2.013 personel untuk mengawal aksi unjuk rasa terkait dengan sidang paripurna di DPR yang akan mengesahkan RUU Pilkada 2024 pada hari ini, Kamis (22/8/2024).

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Susatyo Purnomo Condro, mengatakan bahwa ribuan personel tersebut terdiri dari gabungan, termasuk BKO TNI dan Pemda.

"Pengamanan aksi unjuk rasa di DPR melibatkan 2.013 personel," ujarnya saat dihubungi, Kamis (22/8/2024).

Di samping itu, Kabid Humas Polda Metro Jaya (PMJ), Kombes Ade Ary, menyampaikan bahwa secara keseluruhan pihaknya akan menerjunkan 2.975 personel di wilayah hukum PMJ.

"Pengamanan di wilayah hukum PMJ melibatkan 2.975 personel, termasuk Satgasda, Satgasres, hingga BKO TNI dan Pemda," ujar Ade.

Dia mengimbau kepada para pendemo agar menyampaikan aspirasi secara damai tanpa melakukan aksi provokatif atau merusak fasilitas umum.

Sementara itu, Ade juga mengingatkan masyarakat untuk tidak melintas di kawasan tersebut guna menghindari kepadatan.

"Kepada semua pihak, kami harap dapat selalu menjaga keamanan dan ketertiban agar kegiatan aksi unjuk rasa dapat berjalan dengan aman dan tertib," tuturnya.sinpo

Editor: Imantoko Kurniadi
Komentar: