PDIP Putuskan Usung Pramono Anung dan Rano Karno di Pilgub Jakarta, Bakal Daftar Besok

Oleh: Ahda Bayhaqi
Selasa, 27 Agustus 2024 | 18:39 WIB
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. (BeritaNasional/Elvis)
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. (BeritaNasional/Elvis)

BeritaNasional.com -  PDI Perjuangan akan mendaftarkan duet Pramono Anung dan Rano Karno sebagai pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur Jakarta. PDIP akan mendaftar ke KPUD Jakarta pada Rabu (28/8/2024) besok.

"Pak Pram besok mendaftar jam 11 di KPU bersama Rano Karno," kata Bendahara Umum PDIP, Olly Dondokambey, di kantor DPP PDIP, Jakarta, Selasa (27/8/2024).

PDIP tidak akan melakukan deklarasi, tetapi langsung mendaftarkan duet Pramono dan Rano Karno ke KPU.

"Tidak ada [deklarasi], langsung pendaftaran saja," kata Olly.

Olly mengaku hanya mendapatkan kabar langsung dari Pramono bahwa ia akan mendaftar sebagai calon gubernur besok. Ia juga mengaku tidak tahu apa pertimbangan DPP PDIP dalam memilih Pramono sebagai calon gubernur.

"Waduh, itu kan bukan urusan bendahara, bukan urusan pertimbangan. Kalian nanya, jadi aku nyampein aja," katanya.sinpo

Editor: Imantoko Kurniadi
Komentar: