Cak Imin Pastikan SK Kepengurusan PKB di Kemenkumham Sudah Selesai

Oleh: Ahda Bayhaqi
Minggu, 01 September 2024 | 01:30 WIB
Ketum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) saat diwawancarai. (BeritaNasional/Ahda)
Ketum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) saat diwawancarai. (BeritaNasional/Ahda)

BeritaNasional.com - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar mengungkap Surat Keputusan (SK) kepengurusan periode 2024-2029 sudah selesai. Masalah administrasi partai di Kementerian Hukum dan HAM untuk pengurus baru PKB sudah selesai setelah muktamar.

"Ya pastilah, otomatis selesai. Itu kan administrasi saja, sudah selesai," kata politikus yang akrab disapa Cak Imin di Indonesia Arena, Jakarta, Sabtu (31/8/2024).

PKB juga telah menggelar rapat pleno yang dihadiri oleh Ketua Dewan Syuro Ma'ruf Amin. Rapat itu untuk melengkapi pengurus baru.

"Oh iya, tadi sore rapat jajaran pengurus DPP melengkapi pengurus baru," kata Cak Imin.

Wakil ketua DPR ini membantah PKB menggelar rapat pleno untuk membahas Muktamar tandingan. Ia menegaskan kepengurusan PKB sudah selesai.

"Enggak ada itu. Sudah selesai semuanya dan kami melengkapi pengurus," kata Cak Imin.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: