MAXStream Studios, Komitmen Telkomsel Membangun Industri Film Indonesia

Oleh: Imantoko Kurniadi
Selasa, 03 September 2024 | 16:45 WIB
Telkomsel perkuat posisi di industri film dengan peluncuran MAXStream Studios. (BeritaNasional/Samin/Telkomsel)
Telkomsel perkuat posisi di industri film dengan peluncuran MAXStream Studios. (BeritaNasional/Samin/Telkomsel)

BeritaNasional.com -  Telkomsel melalui MAXStream memperluas bisnisnya dengan menjadi produsen konten melalui peluncuran MAXStream Studios.

Langkah ini memperkuat posisi MAXStream sebagai rumah produksi yang berfokus pada pengembangan industri kreatif digital dan perfilman nasional, menghadirkan konten orisinal unggulan yang tidak hanya tayang di ekosistem Telkomsel, tetapi juga tersedia di berbagai platform lainnya.

Konten-konten ini dapat diakses melalui MAXStream, MyTelkomsel, IndiHomeTV (channel Allplay Entertainment dan Fun Planet), bioskop, hingga platform Free-to-Air (FTA) dan Over the Top (OTT) seperti Netflix, Viu, dan Vidio.

"Peluncuran MAXStream Studios adalah langkah strategis Telkomsel yang selaras dengan visi perusahaan dalam memberdayakan masyarakat Indonesia melalui layanan dan solusi inovatif. MAXStream Studios tidak hanya berperan sebagai produsen konten orisinal berkualitas tinggi yang bisa dinikmati oleh masyarakat luas, tetapi juga mendukung pertumbuhan industri film nasional dengan memberikan ruang bagi sineas muda dan pelaku industri film lokal untuk berkarya," kata Direktur Marketing Telkomsel, Derrick Heng, dalam peluncurannya, Selasa (3/8/2024).

Sebagai catatan MAXStream Studios telah membuktikan kemampuannya dengan memproduksi berbagai film dan serial berkualitas. Hingga kini, platform ini telah menghasilkan 128 judul film dan serial yang dapat dinikmati di berbagai platform. Beberapa judul terkenal seperti Dia Angkasa, Sehati Semati, Princess and The Boss, Lilin Alena, dan Love Daddy berhasil memikat penonton.

Selain itu, MAXStream Studios telah menayangkan lebih dari 10 produksi di bioskop nasional, dengan film-film seperti Primbon, Bismillah Kunikahi Suamimu, Perjanjian Gaib, dan Merindu Cahaya de Amstel, yang semakin mengukuhkan eksistensinya di industri perfilman Indonesia.

Sepanjang  2024, MAXStream Studios akan terus berinovasi dengan merilis berbagai judul film dan serial baru. Beberapa di antaranya adalah Apose Bos Baru, Dapil Komeng, dan Coming Home di platform MAXStream, Allplay Entertainment, dan MyTelkomsel, serta film dokumenter Tour Zuzuzaza karya Sal Priadi di platform yang sama. Selain itu, film Rumah Teteh dan Anak Kolong akan tayang di bioskop nasional, sementara serial pendek seperti Beaucity and The Beast dan tayangan olahraga seperti Bundesliga dan Piala by.U dapat disaksikan di IndiHomeTV melalui channel Allplay Entertainment.

Selain berfokus pada produksi konten, Telkomsel juga berkomitmen mendukung sineas muda dan industri film nasional. MAXStream Studios berkolaborasi dengan Jogja-NETPAC Asian Film Festival (JAFF) dan sutradara muda Indonesia, Aco Tenriyagelli, dalam program Secinta Itu Sama Sinema.

Program ini mengadakan kompetisi film pendek untuk mencari tiga sineas muda berbakat yang akan mendapatkan mentorship serta kesempatan memproduksi film pendek pertama mereka. Karya tersebut akan ditayangkan secara eksklusif di JAFF dan menjadi bagian dari konten MAXStream Studios yang dapat dinikmati di platform MAXStream dan MyTelkomsel.sinpo

Editor: Imantoko Kurniadi
Komentar: