Potret Ridwan Kamil ke KPUD Jakarta: Berangkat Naik Ojol, Pulang Pakai Taksi

Oleh: Lydia Fransisca
Selasa, 24 September 2024 | 09:43 WIB
Calon gubernur Jakarta Ridwan Kamil saat menaiki taksi usai pengambilan nomor urut. (Foto/Tim RK-Suswono).
Calon gubernur Jakarta Ridwan Kamil saat menaiki taksi usai pengambilan nomor urut. (Foto/Tim RK-Suswono).

BeritaNasional.com - Calon Gubernur Jakarta Ridwan Kamil memutuskan untuk pulang menggunakan taksi usai pengundian nomor urut Pilgub di Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta pada Senin (23/9/2024) malam.

Seperti yang diketahui, RK dan Suswono berhasil mendapatkan nomor urut 1 untuk berkontestasi di Pilgub Jakarta 2024.

Mulanya, tim sudah menyiapkan kendaraan untuk mengantarkan RK beristirahat sehabis acara tersebut. Namun, mobil itu masih terjebak kemacetan sehingga tak bisa menjemput RK tepat waktu.

Tak ambil pusing, RK dan sang istri Atalia Praratya langsung segera menyeberang dengan JPO dan memanggil taksi yang melintas untuk mengantarnya pulang.

Hal spontan ini juga dilakukan sebelum berangkat ke KPU. RK mulanya berangkat menggunakan ojek dari Kantor DPD Partai Golkar DKI Jakarta. 

Sayangnya, kondisi jalanan sangat macet sehingga dia dan wakilnya Suswono memilih turun dari motor dan melanjutkan berjalan kaki demi menghemat waktu.   

“Saya orangnya fleksibel, kalau naik motor lebih efisien, ya pakai motor. Jika jalan kaki lebih efektif, ya jalan,” kata RK.

Oleh karena itu, hal ini menunjukkan bahwa RK tak terjebak dengan protokoler kaku demi menjaga keefektifan dan keefesienan waktu.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: