Rayakan Puncak HUT ke-79 TNI, Warga Boleh Naik Tank Sambil Sapa Presiden

Oleh: Bachtiarudin Alam
Kamis, 03 Oktober 2024 | 16:00 WIB
Ilustrasi masyarakat bisa naik tank (Beritanasional/Bachtiarudin)
Ilustrasi masyarakat bisa naik tank (Beritanasional/Bachtiarudin)

BeritaNasional.com - Momen Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 TNI kali ini menghadirkan beragam acara yang bisa dinikmati umum. Tidak hanya sekedar menonton, warga nanti bisa ikut terlibat langsung dalam beberapa rangkaian acara pada Sabtu (5/10/2024).

Kapuspen TNI Mayjend Hariyanto menjelaskan keterlibatan warga salah satunya pada saat momen parade alutsista. Di mana, warga yang hadir bisa ikut menaiki kendaraan taktis seperti tank sampai panser. 

"Yang jelas, TNI tidak berdiri sendiri, TNI bersama masyarakat. Ini adalah pesta TNI dan masyarakat,” kata Hariyanto kepada wartawan usai gladi bersih di Lapangan Silang Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, Kamis (3/10/2024).

Bahkan, Hariyanto mengatakan pada saat warga menaiki kendaraan alutsista saat parade juga diizinkan menyapa Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat melewati panggung utama.

"Masyarakat boleh menumpang alutsista, nanti bisa lewat di depan mimbar upacara. Di situ bisa ada presiden bisa ada defile. Silakan, jadi kita bersama-sama dengan rakyat, berjuang dengan rakyat, kemudian untuk kepentingan rakyat," jelas dia.

"Pada saat pemeriksaan pasukan, pasukan ini berada di seluruh bundaran Monas. Itu di sebelah kanannya masyarakat boleh mendekat. Boleh dadah-dadah sama Pak Presiden," tambah Hariyanto.

Adapun pertunjukan selama gelaran HUT TNI bisa disaksikan secara gratis oleh masyarakat umum. Berikut ini rangkaian acaranya:

Daftar acara Demo Bela Diri, Demo Berkuda, Jupiter Aerobatic Team, Terjun Payung, Rajawali Laut Flight, Demo Anti Drone, Defile Pasukan, Defile Alutsista, Kirab Alutsista Bersama Rakyat, Demo Drone Theatrical Fly Pass Boomburst & High Speed Pass, Makan Gratis.

Kemudian dilanjutkan konser musik yang dimeriahkan oleh: Dewa 19, Slank, Ari Lasso, NDX AKA, Raffi Ahmad, Bebizie, dan Oki Lukman.

“Nanti ada pesta hiburan rakyat. Mungkin satu hari full kita melaksanakan kegiatan,” ucapnya.sinpo

Editor: Dyah Ratna Meta Novia
Komentar: