Giring Eks Nidji Dipanggil Prabowo, Siap Urus Kebudayaan

Oleh: Ahda Bayhaqi
Selasa, 15 Oktober 2024 | 15:51 WIB
Giring eks Nidji dipanggil Prabowo (Beritanasional/Ahda)
Giring eks Nidji dipanggil Prabowo (Beritanasional/Ahda)

BeritaNasional.com - Anggota Dewan Pembina PSI Giring Ganesha menjadi salah satu calon wakil menteri yang dipanggil Presiden terpilih Prabowo Subianto di Kertanegara IV, Jakarta, Selasa (15/10/2024). 

Giring mengaku akan membantu Wakil Ketua Umum Gerindra Fadli Zon yang juga ditunjuk sebagai menteri.

Sebelumnya, Fadli memberikan kisi-kisi akan mengurus kebudayaan di pemerintahan Prabowo. Giring pun menyinggung bakal mengurus masalah kebudayaan.

"Sudah. Ya sebetulnya seputar apa yang kemarin sudah dibicarakan dengan bang Fadli Zon bahwa kita punya tugas besar membangun bangsa dan negara, dan tugas besar untuk reinventing Indonesian culture," kata Giring usai pertemuan dengan Prabowo.

Mantan vokalis Nidji ini enggan menegaskan apakah akan menjadi wakil menteri kebudayaan di kabinet pemerintahan Prabowo.

"Nanti Pak Prabowo yang jawab," kata Giring.

Ia pun sudah menandatangani pakta integritas sebagai calon menteri. Sementara, Giring belum mau menjawab apakah bakal ikut dikumpulkan Prabowo di Hambalang, Bogor.

"Pokoknya nanti tolong langsung tanya ke bapak," kata Giring.
 sinpo

Editor: Dyah Ratna Meta Novia
Komentar: