Eks Penyidik Minta DPR Perketat Seleksi Capim dan Cadewas KPK

Oleh: Panji Septo R
Jumat, 15 November 2024 | 16:09 WIB
Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi. (BeritaNasional/Panji Septo)
Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi. (BeritaNasional/Panji Septo)

BeritaNasional.com -  Mantan Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Yudi Purnomo, berharap agar DPR RI memperketat seleksi calon pimpinan (capim) dan calon dewan pengawas (cadewas) lembaga antirasuah tersebut.

"Saya harap DPR lebih ketat memilih capim KPK agar tidak terulang lagi kesalahan yang lalu ketika memilih pimpinan periode saat ini," ujar Yudi dalam keterangan tertulis, Jumat (15/11/2024).

Yudi berharap DPR memilih pimpinan KPK yang tak bermasalah seperti pada periode ini. Di antaranya, Ketua KPK Firli Bahuri, eks Komisioner KPK Lili Pintauli Siregar, dan Wakil Pimpinan KPK Nurul Ghufron.

"Lili dan Nurul Ghufron, bahkan Firli yang menjadi ketua, kini menjadi tersangka korupsi," tuturnya.

Ia memahami bahwa pemilihan capim dan cadewas KPK melalui proses politik, namun ia berharap Komisi III DPR bersepakat untuk tidak memilih calon yang ditolak publik.

"Rekam jejaknya ada yang bermasalah, atau keprofesionalannya dalam pekerjaan diragukan. DPR harus memahami bahwa KPK yang kuat tentu tergantung dari pemimpinnya," kata dia.

Menurutnya, permasalahan KPK bakal berulang jika pemimpin lembaga antirasuah tersebut memiliki beban masalah. Yudi menduga hal itu akan membebani KPK.

"Yang terjadi adalah pengulangan periode ini malah jadi beban dan lebih banyak kontroversi dibanding prestasi. Itulah sebabnya, masa depan KPK ke depan tergantung pada lima pimpinan yang bolanya ada di tangan DPR," tandasnya.sinpo

Editor: Imantoko Kurniadi
Komentar: