Kapolri Pastikan Pelaku Penembakan di Polres Solok Selatan Diberi Sanksi Tegas

Oleh: Tim Redaksi
Jumat, 22 November 2024 | 21:31 WIB
Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo. (Foto/Ist)
Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo. (Foto/Ist)

BeritaNasional.com -  Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo menegaskan bahwa dirinya telah menginstruksikan Kapolda Sumatera Barat (Sumbar) Irjen Pol. Suharyono untuk menyelidiki secara menyeluruh motif di balik penembakan yang terjadi di Polres Solok Selatan.

"Pak Kapolda sudah melaporkan kepada saya tentang peristiwa ini, dan saya meminta agar motifnya benar-benar didalami," ujar Kapolri usai mengikuti rapat di Kemenko PMK, Jakarta Pusat, Jumat (22/11/2024).

Kapolri menekankan bahwa pelaku penembakan harus mendapat tindakan tegas, karena insiden tersebut telah mencoreng nama baik institusi kepolisian. Saat ini, Polda Sumbar telah mendapat bantuan penyelidikan dari Bareskrim Polri.

"Apalagi jika motifnya terbukti terkait dengan hal-hal yang bisa mencederai institusi kita, saya minta tindakan tegas, tanpa ragu, apapun pangkatnya, baik itu secara etik maupun hukum," tegas Kapolri.

"Propam sudah diturunkan. Secara umum, jika pelanggaran yang terindikasi bisa diproses secara etik, kami akan melakukannya. Namun, untuk pelanggaran yang tak bisa ditolerir, saya minta tindakan tegas," tambahnya.

Peristiwa penembakan itu terjadi pada pukul 00:15 WIB di Polres Solok Selatan, di mana AKP Dadang menembak AKP Ryanto. Peluru yang ditembakkan mengenai wajah korbansinpo

Editor: Imantoko Kurniadi
Komentar: