Partai NasDem Minta Wacana Kepala Daerah Dipilih DPRD Dikaji Mendalam
BeritaNasional.com - Ketua DPP Partai NasDem Willy Aditya menyarankan sebaiknya wacana kepala daerah dipilih DPRD dikaji secara mendalam.
Pembahasan wacana ini perlu melibatkan publik secara luas, mulai masyarakat sipil hingga para akademisi.
"Jadi, NasDem mengajak kita semua melakukan kajian yang mendalam, melibatkan political society, baik penyelenggara ataupun peserta, melibatkan civil society, melibatkan akademisi. Kalau perlu, Undang Fakultas ilmu politik dan sosial itu suruh mereka skripsi setahun," ujar Willy kepada wartawan yang dikutip pada Rabu (18/12/2024).
Menurut Willy, jangan sampai disesali di kemudian hari apabila terjadi masalah. Dibutuhkan pikiran jernih dan objektif dalam merumuskan wacana kepala daerah dipilih DPRD.
Momentum mengubah aturan usai pilkada dinilai tidak bijak lantaran semuanya dalam kondisi lelah.
"Teman-teman bisa bayangkan, ini situasinya, situasi dalam keadaan lelah semua. Ada kata orang bijak mengatakan, jangan pernah kau ambil keputusan di saat kau sedang emosional," ujar Willy.
Sementara itu, NasDem mendorong seluruh partai politik yang berada di parlemen maupun di luar untuk duduk bersama sehingga bisa menemukan keputusan bersama.
"Jadi, republik ini merdeka karena kita bisa berdialog satu dan lainnya. Spektrum politiknya berbeda, kebutuhannya berbeda, tapi kita bisa duduk bersama. Karena ada dialog, ada musyawarah di sana. Jadi, apa pun yang akan kita hasilkan, itu tidak hasil dari konspirasi, tapi itu hasil dari keputusan kita bersama secara sadar. Ini belum sadar, Pak. Ibarat orang mabuk, Pak. Masih sempoyongan. Ini nggak mungkin objektif," ujar Willy.
6 bulan yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
TEKNOLOGI | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
TEKNOLOGI | 1 hari yang lalu
HUKUM | 2 jam yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu