Pembekalan Kepala Daerah oleh Presiden Prabowo Tetap Berjalan di Tengah Efisiensi

BeritaNasional.com - Pembekalan kepala daerah terpilih oleh Presiden Prabowo Subianto tetap berjalan meski di tengah efisiensi anggaran. Wakil Menteri Sekretaris Negara (Wamensesneg) Juri Ardiantoro mengatakan, agenda retreat ini dianggap sebagai kegiatan penting sehingga tidak terdampak efisiensi.
"Ya termasuk bukan hanya retret ya, seluruh program kegiatan yang dianggap memiliki strategis, penting, ya itu tetap berjalan. Retret itu bagian dari program yang penting," ujar Juri di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (13/2/2025).
Agenda retreat tersebut menggunakan anggaran Kementerian Dalam Negeri. Anggaran untuk retreat tersebut sudah dipisahkan sehingga tidak terdampak pemotongan.
"Enggak enggak, ya tentu ada perincian-perincian atau kebutuhan, bukan hanya retret ya, tapi semua yang dianggap tidak apa namanya, tidak terlalu kelihatan manfaatnya, tidak produktif, pasti diefisienkan," ujarnya.
Namun, ada pengurangan hari agenda pembekalan kepala daerah terpilih tersebut. Retreat tidak digelar selama 14 hari seperti rencana awal. Karena akan ada penggabungan agenda pembekalan.
"Ya kan retreat itu kan sebetulnya dua agenda. Agenda yang biasa dilakukan oleh Kementerian Dalam Negeri atau orientasi lah ya, orientasi bagi kepala daerah itu yang biasa dilakukan oleh Kementerian Dalam Negeri dan Lemhanas. Dan ini Kementerian Dalam Negeri dan Lemhanas menjadi satu. Supaya efektif, efisien," papar Juri.
10 bulan yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
HUKUM | 2 hari yang lalu
DUNIA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 6 jam yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu