Kebakaran Lahap Lantai 7 Pasaraya Blok M Jakarta Selatan

BeritaNasional.com - Kebakaran dilaporkan melanda bangunan gedung lantai 7 Pasaraya Blok M, Jalan Iskandarsyah II, Melawai, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pada Rabu (19/2/2025) siang.
“Kebakaran pukul 13.15 WIB. Objek terdampak Gedung Pasaraya Blok M Lantai 7,” kata Kepala Pusat Data Informasi (Pusdatin) BPBD DKI Jakarta Mohamad Yohan dalam keteranganya.
Sampai saat ini, kata Yohan, total sudah ada tujuh unit pemadam kebakaran (damkar) dengan 25 personel dikerahkan ke lokasi guna menjinakan api yang membakar area tersebut.
“Sedang ditangani oleh 7 Unit Damkar,” katanya.
Sementara itu, dugaan penyebab kebakaran saat ini masih terus diselidiki oleh petugas. Termasuk korban dan kerugian materiel dalam kebakaran ini yang masih didata.
8 bulan yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 1 hari yang lalu
POLITIK | 2 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
EKBIS | 1 hari yang lalu