Masyarakat Diminta Beli Tiket Lebih Awal saat Arus Mudik Lebaran 2025

Oleh: Panji Septo R
Sabtu, 01 Maret 2025 | 12:18 WIB
Pelabuhan Merak. (Foto/ASDP).
Pelabuhan Merak. (Foto/ASDP).

BeritaNasional.com - PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) mengimbau masyarakat untuk membeli tiket lebih awal jika ingin melakukan perjalanan mudik Lebaran 1446 Hijriah/2025, menggunakan angkutan penyeberangan laut.

Corporate Secretary ASDP, Shelvy Arifin, memprediksi bahwa jumlah pengguna jasa angkutan laut lebaran 2025 akan mendapat sedikit peningkatan.

“Kami mengimbau pengguna jasa untuk membeli tiket lebih awal melalui Ferizy,” ujar Shelvy dalam keterangan tertulis yang dikutip pada Sabtu (1/3/2025).

“Karena tahun ini jumlah pengguna jasa diperkirakan meningkat,” imbuhnya.

Selain itu, ia juga mengimbau para pengguna jasa angkutan laut agar datang ke pelabuhan sesuai jadwal guna menghindari antrean panjang.

“Kami juga mengimbau pengguna jasa tiba di pelabuhan sesuai jadwal guna menghindari antrean panjang selama periode Angkutan Lebaran 2025/1446 H,” tuturnya.

Shelvy menegaskan bahwa disiplin waktu dan kebijaksanaan diperlukan sebelum memesan tiket dan check-in di pelabuhan.

“Tahun ini, jumlah pengguna jasa diperkirakan meningkat 10 persen dibanding tahun lalu, mencapai 4,56 juta orang dengan 1,1 juta kendaraan,” kata dia.

Shelvy juga mengingatkan bahwa pada tahun lalu, banyak pengguna jasa yang tidak melakukan check-in tepat waktu dan membeli tiket menjelang keberangkatan.

"Sebanyak 82 persen pengguna jasa tidak melakukan check-in tepat waktu, dan 85-90 persen membeli tiket mendekati keberangkatan, yang berdampak pada kepadatan di pelabuhan," ujarnya.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: