Viral Mobil Dinas Maung Garuda Isi BBM di Shell, Istana Beri Penjelasan Begini

BeritaNasional.com - Sebuah unggahan yang memotret mobil Maung tipe MV3 Garuda Limousine putih buatan PT Pindad mengisi BBM di SPBU Shell sempat viral di media sosial (medsos).
Seperti dikutip melalui akun instagram @unexplnd, tampak mobil yang khas dengan kelir putih itu sedang mengisi BBM di SPBU Shell. Unggahan ini menjadi ramai di tengah polemik BBM imbas kasus Pertamina.
Sementara itu, mobil tersebut diketahui saat ini menjadi kendaraan dinas Presiden Prabowo Subianto. Semenjak dilantik sebagai presiden, Prabowo sering menggunakan mobil itu untuk kegiatan kenegaraan.
Atas hal itu, Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi menjelaskan bahwa video tersebut terjadi sekitar empat bulan lalu sebelum mobil Maung digunakan Prabowo saat menjabat presiden.
Sebab, belum terpasang pelat Indonesia 1 atau RI 1 di mobil tersebut. Sementara itu, dari video viral pada pelat tersebut, tertulis Garuda dengan sebuah logo di sebelahnya.
"Itu sekitar empat bulan lalu. Itu sebelum jadi mobil presiden. Belum ada pelat Indonesia 1 atau RI 1," kata Hasan saat dikonfirmasi Sabtu (1/3/2025).
Terlepas dari polemik yang ramai menjadi perbincangan masyarakat perihal BBM, dia menegaskan pengisian BBM bisa dilakukan di mana saja tanpa ada tendensi apa pun.
"Dan, mengisi BBM bisa di mana saja tanpa tendensi apa pun," ucap Hasan.
8 bulan yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 23 jam yang lalu
HUKUM | 2 hari yang lalu
HUKUM | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu