Senin, 17 Maret 2025
JADWAL SALAT & IMSAKIAH
Imsak
00:00
Subuh
00:00
Zuhur
00:00
Ashar
00:00
Magrib
00:00
Isya
00:00

Pejabatnya Terjaring OTT, Herman Deru: Ini Pembelajaran Kita Semua

Oleh: Sri Utami Setia Ningrum
Minggu, 16 Maret 2025 | 19:35 WIB
Gedung KPK (BeritaNasional/Panji)
Gedung KPK (BeritaNasional/Panji)

BeritaNasional.com -  Operasi tangkap tangan (OTT) KPK terhadap sejumlah pejabat di Kabupaten Ogan Komering Ulu Sumatera Selatan (Sumsel) membuat Gubernur kesal. Ia pun meminta seluruh ASN bekerja sesuai prosedur. 

Deru saat diwawancarai di Banyuasin Sumsel, Minggu (16/3/2025) mengatakan  telah mendapatkan kabar KPK melakukan OTT sejumlah pejabat di kampung halamannya tersebut. 

"Saya harap ini jadi pembelajaran kita semua, tetap laksanakan tugas sebaik mungkin, sesuai prosedur dan SOP. Untuk proses hukum, kita serahkan ke penyidik KPK," katanya.

Dalam OTT itu delapan pejabat tertangkap basah melakukan praktik koruptif, mulai dari anggota DPRD, pejabat Dinas PUPR Pemkab OKU dan pihak kontraktor. Tetapi ia belum mengetahui kepastian kasus yang menjerat jajarannya itu.  

Menurutnya, penangkapan yang dilakukan oleh KPK RI tersebut pasti sudah melalui prosedur yang ada.

Politisi partai NasDem ini juga mengatakan saat ini pemerintah sedang melakukan efisiensi anggaran. Namun dalam pelaksanaan efisiensi anggaran jangan sampai berimbas pada kualitas pelayanan  masyarakat.

"Ingat negara ini dalam kondisi efisiensi, sehingga harus menggunakan anggaran lebih efisien, efektif dan tepat sasaran. Yang pasti, pelayanan ke masyarakat jangan sampai terganggu," tegasnya. 

Sebanyak 8 pejabat di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Sumsel terjaring OTT KPK. Para abdi negara ini telah disiapkan untuk segera terbang ke Jakarta.sinpo

Editor: Sri Utami Setia Ningrum
Komentar: