ASDP Siapkan Zona Penyangga: Pecah Kepadatan Kendaraan Pemudik di Merak

Oleh: Panji Septo R
Sabtu, 30 Maret 2024 | 14:00 WIB
ASDP menyiapkan zona penyangga untuk kendaraan pemudik. (Foto: ASDP)
ASDP menyiapkan zona penyangga untuk kendaraan pemudik. (Foto: ASDP)

Indonesiaglobe.id - PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) terus mempersiapkan zona penyangga di lintasan area pelabuhan untuk memecah kepadatan kendaraan mobil saat mudik Lebaran 1445 Hijriah.

Menurut Corporate Secretary ASDP Shelvy Arifin, zona pemecah ini sudah diterapkan pada tahun lalu dan cukup efektif membuat pemudik mengantre lebih leluasa.

“Masih sama seperti tahun lalu, buffer zone dan delay system akan diterapkan untuk memecah kepadatan di pelabuhan,” ujar Shelvy pada Sabtu (30/3).

Shelvy mengatakan akan ada beberapa jenis kendaraan yang diperbolehkan menyeberang melalui Pelabuhan Merak.

“Kendaraan yang diperbolehkan untuk penumpang golongan IVA, VA, dan VIA. Kemudian, untuk truk Golongan IVB dan VB,” tuturnya.

Shelvy turut mengingatkan para pemudik untuk membeli tiket jauh hari demi kelancaran perjalanan.

Shelvy juga mengingatkan masyarakat agar tidak terpedaya dengan calo yang ada di sekitar pelabuhan. 

Menurut dia, penjualan tiket online sudah bisa dibeli 60 hari sebelum keberangkatan. 

"Demi kelancaran dan kenyamanan selama penyeberangan, pastikan pengguna jasa sudah bertiket maksimal H-1 keberangkatan," katanya.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: