Anies Akui Sudah Komunikasi dengan PDIP, Bakal Didukung sebagai Cagub Jakarta?

Oleh: Ahda Bayhaqi
Kamis, 13 Juni 2024 | 16:40 WIB
Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. (BeritaNasional/Ahda)
Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. (BeritaNasional/Ahda)

BeritaNasional.com - Anies Baswedan mengakui sudah berkomunikasi dengan PDI Perjuangan membahas rencana maju sebagai calon gubernur Jakarta. Dia berkomunikasi dengan DPD PDIP Jakarta untuk mendukungnya menjadi calon gubernur.

"Sudah, DPW sudah menyampaikan kepada saya dan saya sampaikan terima kasih, apresiasi dan kami lihat prosesnya ke depan," kata Anies di kantor DPW PKB Jakarta, Kamis (13/6/2024).

Anies saat ini menunggu keputusan PDI Perjuangan apakah segera memberikan surat rekomendasi calon gubernur Jakarta. Seperti yang sudah dilakukan oleh PKB Jakarta.

"Jadi, kami tunggu saja semuanya mengalir seperti juga kemarin Pak Hasbiallah ini memulai. Beliau melakukan langkah-langkah progresif untuk kemudian proses ini bergulir, dan mudah-mudahan segera bisa terbentuk koalisinya dari partai-partai lain. Sehingga kami bisa berjalan ke Agustus lebih baik," ujarnya.

Anies belum mau menanggapi bagaimana peluang dipasangkan dengan kader PDI Perjuangan. Salah satu nama yang mencuat adalah Andika Perkasa. 

Pembicaraan soal pendampingnya akan dilakukan ketika partai pengusung sudah pasti 

"Saya bilang tadi, urutannya tadi tentu pengusung yang cukup baru di situ bicara pasangan," katanya.

Sementara itu, Anies sudah juga berkomunikasi dengan NasDem dan PKS. Ia menunggu proses di internal masing-masing partai.

"Begini, semuanya sudah ada pembicaraan tapi kita tunggu seluruh proses sampai selesai," katanya.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: