Prabowo Subianto Beri Arahan pada Calon Perwira Remaja TNI-Polri 2024
BeritaNasional.com - Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menghadiri acara pembekalan Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto kepada Calon Perwira Remaja (Capaja) TNI-Polri Tahun 2024 di Gedung Balai Sudirman, Tebet, Jakarta Selatan pada Jumat, 12 Juli 2024.
Dalam pidatonya, Prabowo memberikan arahan kepada para calon perwira muda yang akan mengemban tugas mulia sebagai prajurit.
Ia menekankan pentingnya bagi mereka untuk menjadi ksatria sejati yang siap melindungi Tanah Air, karena masa depan bangsa dan rakyat berada di tangan mereka.
“Kalian sebentar lagi menjadi perwira yang artinya kalian harus menjadi ksatria yang sesungguhnya dengan membela tanah air serta nasib bangsa dan rakyat berada di pundakmu, kau di seleksi dan digembleng untuk pada saatnya kau harus membela tanah airmu,” ucap Prabowo
Selain itu Prabowo juga membagikan hasil penelitian dari Universitas Harvard yang menyebutkan bahwa peradaban yang bertahan lebih dari 300 tahun memiliki tiga unsur kunci.
Pertama, tentara yang unggul untuk mempertahankan dan melindungi negara. Kedua, intelijen dan Polisi yang unggul untuk menjaga keamanan dan ketertiban.
Ketiga, birokrasi (ASN/civil service) yang unggul untuk menjamin efektivitas dan efisiensi pemerintahan. Ketiga unsur ini dianggap vital untuk stabilitas dan keberlanjutan suatu peradaban.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 21 jam yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
POLITIK | 19 jam yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu