Rusia Kutuk Keras Pembunuhan Ismail Haniyeh

Oleh: Dyah Ratna Meta Novia
Rabu, 31 Juli 2024 | 21:00 WIB
Rusia kutuk  pembunuhan Ismail Haniyeh (Foto/Shafaq)
Rusia kutuk pembunuhan Ismail Haniyeh (Foto/Shafaq)

BeritaNasional.com - Pemimpin Hamas Ismail Haniyeh meninggal dunia. Ia terbunuh di kediamannya di Teheran, Iran akibat serangan Israel.

Hamas lewat pernyataan resminya menyatakan, Haniyeh tewas dalam serangan mematikan Zionis. Namun Israel hingga kini belum mengeluarkan suara resmi soal pembunuhan itu.

Dikutip dari Anadolu, Kementerian Luar Negeri Iran mengkonfirmasi kematian Ismail Haniyeh. Iran terus melakukan penyelidikan insiden yang menyebabkan meninggalnya Haniyeh.

"Pembunuhan Pemimpin Hamas Ismail Haniyeh merupakan pembunuhan politik. Hal ini sama sekali tidak bisa diterima,” kata Wakil Menteri Luar Negeri Rusia Mikhail Bogdanov.

“Ini pembunuhan politik yang sama sekali tidak dapat diterima. Selain itu pembunuhan Haniyeh bisa menimbulkan eskalasi ketegangan lebih lanjut,” tambah Bogdanov.

Dikutip dari RT, Rusia mengutuk pembunuhan Haniyeh. Mereka menyebutnya sebagai pembunuhan politik yang tidak dapat diterima yang bisa memperburuk ketegangan regional di sekitar Israel.

Bogdanov juga memperingatkan, pembunuhan Haniyeh bisa berdampak buruk pada negosiasi Doha.
 sinpo

Editor: Dyah Ratna Meta Novia
Komentar: