Bertemu Jokowi, Ketum PBNU Disinggung Masalah dengan PKB

Oleh: Ahda Bayhaqi
Rabu, 14 Agustus 2024 | 22:18 WIB
Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Yahya Cholil Staquf . (BeritaNasional/Oke Atmaja).
Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Yahya Cholil Staquf . (BeritaNasional/Oke Atmaja).

BeritaNasional.com - Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Yahya Cholil Staquf mengaku membicarakan hubungan antara PBNU dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dengan Presiden Joko Widodo. Ketika Yahya datang ke Istana Kepresidenan Jakarta.

Masalah PBNU dan PKB disinggung ketika bertemu dengan Jokowi. Kepala negara itu menanyakan langsung kepada Yahya.

"Ya tadi disinggung sedikit beliau bertanya lah ya, ini ada apa, dan kami jelaskan. Kami jelaskan semuanya dan beliau bisa memahami, menerima dengan baik," kata Yahya kepada wartawan di Istana, Rabu (14/8/2024).

Yahya mengaku Jokowi tidak memberikan nasihat apapun terkait masalah PKB dan PBNU. Jokowi menyerahkan sepenuhnya kepada PBNU.

"Ya itu kan nanti urusan kami sendiri solusinya," katanya.

Pertemuannya dengan Jokowi juga bukan dalam kapasitas mengambil posisi pada konflik PBNU dan PKB. Yahya mengatakan, dirinya hanya menjelaskan duduk masalahnya kepada Jokowi.

"Ya kan sudah saya bilang tadi, ndak ada. Memang disinggung, tapi ya kami jelaskan saja karena beliau belum perhatikan juga lah ada masalah seperti ini, beliau perhatikan. Ya kami jelaskan apa yang terjadi, beliau bisa memahami, menerima dengan baik," jelasnya.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: