Ahmad Riza Patria Resmi Jadi Ketua Tim Sukses Ridwan Kamil-Suswono di Pilgub Jakarta 2024
BeritaNasional.com - Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria, resmi menjadi Ketua Tim Sukses untuk Ridwan Kamil-Suswono dalam Pilgub Jakarta 2024.
"Ahmad Riza Patria sudah resmi, tinggal kita umumkan," kata Ridwan Kamil (RK) di Halte Transjakarta Tosari, Jakarta Pusat, Jumat (13/9/2024).
RK menyebutkan bahwa tim suksesnya akan didominasi oleh anak-anak muda. Salah satunya adalah Angkie Yudistia, yang kini merupakan staf khusus milenial Presiden Joko Widodo (Jokowi).
"Timses kami 70 persen terdiri dari anak-anak muda. Contohnya Mbak Angkie ini adalah salah satu juru bicara saya. Jadi, mayoritas wajah tim sukses kami seumuran beliau," ujar RK.
Tim sukses ini akan diumumkan dalam waktu dekat, kemungkinan dalam 2-3 hari ke depan.
Diberitakan sebelumnya, bakal calon gubernur dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus, Ridwan Kamil, mengungkapkan bahwa Ketua DPD Partai Gerindra, Ahmad Riza Patria, akan menjadi ketua tim suksesnya dalam Pilgub Jakarta 2024.
RK menyatakan bahwa proses penentuan Riza sebagai ketua tim sukses tidaklah mudah, karena memerlukan kesepahaman dari seluruh partai politik di KIM Plus.
"Dinamika di tim kami tidak sederhana. Butuh kesepahaman sehingga akhirnya mengerucut ke Pak Ahmad Riza Patria," kata RK di Kota Bekasi, Jawa Barat, Kamis (12/9/2024).
RK menjelaskan bahwa alasan Riza dipilih adalah karena dia merupakan mantan wakil gubernur yang memahami dengan baik dinamika di Jakarta.
"Pertimbangannya adalah beliau mantan wakil gubernur, sehingga paham peta Jakarta baik secara geografis, demografis, maupun politik," ujar RK.
Meski demikian, RK meminta masyarakat untuk menunggu pengumuman resmi terkait tim suksesnya ini.
"Tunggu pengumuman resminya ya," tandas RK.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
POLITIK | 22 jam yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu