Sah! Nomor Urut Paslon di Pilgub Banten: Airin-Ade 1 dan Andra-Dimyati 2
BeritaNasional.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banten resmi telah melakukan pembagian pembagian nomor urut pasangan calon gubernur-wakil gubernur dalam pemilihan gubernur (Pilgub) Banten.
Hal ini usai KPU Banten melakukan pengundian dan Penetapan Nomor Urut Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten Tahun 2024 pada hari ini, Senin (23/9/2024).
Dalam acara pengundian nomor urut itu, para pasangan calon lebih dulu diminta mengambil nomor antrean. KPU Banten memberi kesempatan kepada para wakil gubernur untuk mengambil bola nomor antrean.
Setelahnya, pasangan Airin-Ade dan Andra Soni-Dimyati maju ke depan untuk mengambil nomor urut. Secara bersama-sama mereka mengeluarkan nomor dari tempat yang disediakan oleh KPU Banten.
Untuk pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi mendapatkan nomor urut 1.
Lalu pasangan calon gubernur dan wakil gubernur, Andra Soni-Dimyati Natakusumah mendapatkan nomor urut 2.
Usai mengikuti pengundian nomor urut, para pasangan calon menandatangani berita acara. Sehingga mereka pun sah menggunakan nomor urut yang sudah ditetapkan.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 22 jam yang lalu
GAYA HIDUP | 18 jam yang lalu
HUKUM | 23 jam yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
POLITIK | 16 jam yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu