Wakil Ketua KPK: Orang-orang Kini Tak Takut Lagi Korupsi

Oleh: Panji Septo R
Jumat, 27 September 2024 | 12:04 WIB
Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi. (BeritaNasional/Panji Septo)
Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi. (BeritaNasional/Panji Septo)

BeritaNasional.com -  Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Alexander Marwata, mengatakan bahwa orang-orang sudah tidak takut lagi melakukan tindak pidana korupsi.

Menurutnya, hal tersebut ia dapati dari berbagai diskusi dan pendapat orang-orang di berbagai daerah saat melakukan kunjungan.

“Mereka mengatakan, 'sekarang itu orang nggak takut lagi korupsi,'” ujar Alex di kompleks parlemen, Senayan, Jumat (27/9/2024).

Selain dari diskusi dan pendapat orang-orang di daerah, Alex juga mengaku mendapat pengakuan serupa dari kalangan swasta.

“Dari kalangan dunia swasta juga begitu. Sekarang ini kalau perizinan nggak pakai duit, izinnya nggak keluar,” tuturnya.

Ia menilai bahwa masalah korupsi bukan hanya tanggung jawab KPK semata, karena lembaga tersebut hanya menjadi subsistem dalam pemberantasan korupsi secara keseluruhan.

Nah, ini artinya bahwa persoalan korupsi itu bukan hanya persoalan KPK. KPK itu hanya satu subsistem saja dalam rangka pemberantasan korupsi secara keseluruhan,” kata dia.sinpo

Editor: Imantoko Kurniadi
Komentar: